Sabtu, 11 Februari 2012

tips panjang umur dan awet muda

Baik, mari kita ungkap apa rahasia dr. Hinohara yang masih aktif, fit, energik dan “cerdas” di usianya yang hampir satu abad ini di saat manusia lain yang seusia dengannya mungkin sudah tidak banyak mampu melakukan apa-apa sendiri.

Serial Rahasia Awet Muda kita mulai dengan bag.1 ini.

Agar awet muda pastikan Anda memperhatikan dan menerapkan beberapa strategi berikut:

Berbeda dari yang orang percayai selama ini, energi timbul dari perasaan yang bahagia, perasaan yang positif, bukan dari makanan yang banyak atau tidur yang cukup.

Sering bukan kita temui orang yang tidak kurang satu apa dalam perkara makanannya tapi yang hidupnya sehari-hari “lemes-lemesan” saja alias tidak punya semangat atau gairah untuk melakukan apapun.

Sebaliknya banyak orang yang kurang tidur karena pekerjaannya, tetapi tetap semangat dan penuh energi karena mereka menyukai apa yang mereka kerjakan.

Kita juga tentunya masih ingat, bahwa ketika kita kecil dan kita sedang asyik-asyiknya bermain, kita tidak merasakan lapar atau mengantuk, sehingga sering kita lupa makan atau tidur bila orang tua kita tidak mengingatkan.

(Komentar saya: Ini benar sekali. Anak-anak saya, kalau saya biarkan bermain, sampai jam 2 malampun mereka kuat dan tetap ceria. Tetapi kalau saya ajak masuk kamar, lalu saya matikan lampu, dan saya suruh mereka tidur walau masih sore sekalipun, tidak butuh waktu lebih dari 10 detik untuk mereka untuk bisa tiba-tiba pulas).

Menurut Dr. Hinohara, kita masih bisa tetap mengikuti contoh anak-anak ini hingga usia dewasa.

Selama kita bisa menikmati apa yang sedang kita lakukan, sebaiknya justru tidak membuat banyak aturan tentang jam tidur atau jam makan. Kebanyakan aturan justru hanya akan membuat badan dan pikiran kita letih.

Badan manusia telah dirancang untuk mengetahui apa yang dibutuhkannya. Kalau tiba-tiba kita menginginkan suatu makanan tertentu, maka itu berarti ada zat dalam makanan tersebut yang sedang dibutuhkan badan kita.

Begitu juga dengan tidur atau istirahat. Kalau memang badan kita membutuhkannya, maka kita pasti akan merasa sangat mengantuk dan lelah sehingga perlu tidur atau istirahat.

Intinya, kita harus belajar mendengarkan apa yang dikatakan badan kita dan berhenti memaksakan kehendak pikiran sadar kita.

Tidak ada komentar: